Beranda Tranding Ratusan Rumah di Desa Mulyasari Terendam Banjir, Warga Enggan Mengungsi 

Ratusan Rumah di Desa Mulyasari Terendam Banjir, Warga Enggan Mengungsi 

Google search engine

SUBANGPOST.COM – Ratusan rumah di Desa Mulyasari, Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang, Jawa Barat, terendam banjir, Kamis (30/1/2025).

Banjir yang merendam ratusan rumah dan pesawahan tersebut terjadi akibat luapan Sungai Kalen Sema.

Warga Dusun Pamugas Mulyasari, Darsim, membenarkan ratusan rumah warganya terendam banjir akibat luapan Sungai Kalen Sema.

“Beberapa hari ini hujan turun dengan intensitas lumayan tinggi,” ujar Darsim saat dihubungi subangpost.com, Kamis, (30/1/2025) pagi ini.

Berita Lainnya  PJ Bupati Subang Drs M Ade Afriandi MT Kunjungi 8 Orang Pasien Keracunan Jamur Rampak Warga Ciater Subang

Dampak dari banjir tersebut, kata Darsim, membuat ratusan rumah warga di Dusun Pamugas terendam.

“Akibat banjir luapan Sungai Kalen Sema tersebut, sebanyak 180 KK terdampak di lima dusun,” ungkapnya.

Kelima Dusun yang terendam banjir di Desa Mulyasari adalah Dusun Kedung Gede, Latar, Lumbung, Kedung Gede Kaler, Kampung Dukun.

Banjir yang merendam rumah warga di lima Dusun tersebut sudah dipantau oleh pihak Muspika Pamanukan.

Berita Lainnya  GAWARIS Mengecam Keras Pernyataan Menteri Yandri Susanto Soal Wartawan "Bodrex"

“Kapolsek dan Danramil 0509/Pamanukan sudah meninjau langsung lokasi banjir yang merendam ratusan rumah warga di lima dusun tersebut,” ucapnya.

Menurut Hasanuddin, sejauh ini baru pihak Muspika yang memantau ke lokasi, sedangkan Pemerintah Kabupaten belum ada yang datang.

Kades Mulyasari berharap, banjir yang merendam ratusan rumah di Desa Mulyasari akibat luapan Sungai Kalen Sema tersebut bisa segera surut.

“Supaya aktivitas warga tidak terganggu dan berharap banjir ini tidak semakin tinggi debit airnya dan juga hujan tidak terus-terusan turun,” katanya.

Berita Lainnya  Diduga Lecehkan Profesi Wartawan dan LSM Boy Salim Minta Presiden Evaluasi Mendes PDTT

Pewarta  : Nurdianto
Editor      : Uta

Bagikan Artikel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini